MTQ Ke-IX Tingkat Kecamatan Pondok Tinggi Resmi Dibuka oleh Walikota Sungai Penuh

    MTQ Ke-IX Tingkat Kecamatan Pondok Tinggi Resmi Dibuka oleh Walikota Sungai Penuh

    SUNGAIPENUH, JAMBI - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-IX Tingkat Kecamatan Pondok Tinggi Tahun 2023 di buka oleh Walikota  Sungai Penuh Drs.Ahmadi Zubir, MM., di Desa Pondok Agung, Jumat (28/07/2023). 

    Dalam kegiatan tersebut turut hadir Wakil Walikota  Sungai Penuh, Ketua DPRD diwakili Anggota DPRD Aspar Nasir, Dpt., Unsur Forkopimda atau yg mewakil, Kepala SKPD Kota Sungai Penuh, Camat Pondok Tinggi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan tamu undangan lain. 

    Ketua Panitia Pelaksanaan MTQ ke-IX Tingkat Kecamatan Pondok Tinggi,   Edi Saputra Dpt memapaekan maksud pelaksanaan kegiatan tersebut adalah untuk memberikan pemahaman nilai-nilai yang terkandung dalam ayat suci Al Quran.

    Sedangkan tujuan pelaksanaannya adalah untuk menyeleksi kemampuan seni baca Al Quran di Kecamatan Pindok Tinggi sehingga nantinya dapat diikutsertakan dalam seleksi tingkat Kota tahun 2023 bahkan sampai ke tingkat Provinsi. 

    Dalam kesempatan tersebut, Wako Ahmadi Zubir mengharapkan Kepada masyarakat Pondok tinggi dan Kota Sungai Penuh Secara umum untuk menyiapkan generasi penerus kita yang mampu bersaing, dan berkarakter Qurani.

    "Menyongsong indonesia emas, kita harus membekali Kader-kader penerus pondok tinggi dan Koto Sungai Penuh yang berkarakter qurani"ujar Ahmadi.

    Terakhir, Wako  juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh masyarakat Pondok Tinggi yang telah menyelenggarakan Perhelatan MTQ ke-IX di Desa Pondok Agung Kecamatan Pondok Tinggi.

    sungaipenuh jambi
    soniyoner

    soniyoner

    Artikel Sebelumnya

    Al Haris: Pemerintah dan Perusahaan Berkomitmen...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Adirozal Lepas 334 Kontingen Kerinci...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Viral..!! Jon Afrizal Kades di Sungai Penuh Ini Sumbangkan 15 Persen Gaji untuk Yatim Piatu Sampai Akhir Masa Jabatan
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit

    Ikuti Kami